Kemunculan Instagram sebagai sebuah aplikasi edit foto menjadi sebuah fenomena tersendiri. Jutaan orang mengunduh dan menggunakan aplikasi yang satu ini. Terlebih ketika aplikasi ini muncul untuk platform Android. Kemunculan awal aplikasi Instagram di platform Android langsung mencapai jutaan hanya dalam beberapa jam. Hal ini menunjukkan betapa fenomenalnya aplikasi yang satu ini.
Namun, jauh sebelum kemunculan Instagram, sebenarnya terdapat berbagai aplikasi serupa yang sudah ada. Bahkan, aplikasi-aplikasi tersebut pun bisa Anda gunakan secara langsung di internet tanpa melakukan instalasi software. Salah satunya adalah InstanRetro.
situs yang satu ini pun bisa Anda manfaatkan tanpa harus membuat sebuah akun terlebih dahulu. Anda hanya tinggal mengupload foto dari komputer. Berkat situs ini, Anda bisa mengubah sebuah foto biasa menjadi sebuah foto artistik tanpa harus menjadi seorang ahli. Hal ini adalah keuntungan utama dari situs ini. Jadi, Anda tidak perlu menjadi ahli Photoshop atau fotografer handal untuk membuat sebuah foto artistik.
Filter yang dimiliki oleh situs edit foto online yang satu ini pun cukup melimpah. Total terdapat 17 efek yang bisa Anda pakai, dari efek Vintage, Old Boot, Sunrise dan lain-lain. Selain itu, Anda juga bisa secara langsung sharing hasil foto tersebut ke jejaring sosial.
(sumber : beritateknologi.com)
No hay comentarios:
Publicar un comentario